LC9gBUg7QN0V3hwrLd8lmNtvyApY7ArMY1rVEPEw

Analisis Puisi Tak Sepadan, Puisi Patah Hati Karya Chairil Anwar

Patah Hati dan Perpisahan

Puisi Tak Sepadan merupakan karya menarik Chairil Anwar yang bertemakan cinta dan perpisahan. Dalam puisi ini, sang penyair merasa bahwa dirinya tidak bisa lagi memiliki sang kekasih hati sehingga dirinya merasa bahwa dia harus memadamkan api cinta dalam hatinya.

Teks Puisi Tak Sepadan

Berikut ini adalah teks puisi Tak Sepadan karya Chairil Anwar.

Teks Puisi Tak Sepadan, Puisi Patah Hati Karya Chairil Anwar

TAK SEPADAN


Aku kira:
Beginilah nanti jadinya
Kau kawin, beranak dan berbahgia
Sedang aku mengembara serupa Ahasveros.

Dikutuk-sumpahi Eros
Aku merangkaki dinding buta
Tak satu juga pintu terbuka.

Jadi baik juga kita padami
Unggunan api ini
Karena kau tidak 'kan apa-apa
Aku terpanggang tinggal rangka.

(Februari 1943)

Analisis Arti Puisi Tak Sepadan

Tokoh aku merasa ada "jurang" antara dirinya dengan sang kekasih. Tidak jelas "jurang" apa yang menjadi penghalang bersatunya cinta mereka (bisa jadi status sosial, pekerjaan, dll). Jika menilik pada kehidupan Chairil Anwar, kemungkinan karena Chairil Anwar adalah seorang yang hidup tanpa pekerjaan tetap.

Dengan adanya "jurang" tersebut, maka sebaiknya api cinta di hati mereka dipadamkan. Karena rasa cinta tersebut akan merusak diri tokoh aku. Jika tidak dipadamkan, rasa cinta akan selalu menyala di hati tokoh aku tanpa ada kemungkinan untuk mewujudkan cinta itu dalam kehidupan (tak bisa bersatu dalam pernikahan). Ibaratnya, seperti dikutuk oleh Eros (Dewa Cinta).

Maka sang tokoh aku menyatakan bahwa, nantinya sang kekasih akan kawin dan berbahagia dengan pasangannya, sedangkan tokoh aku akan tetap dalam kondisinya sekarang, menjadi seorang "pengembara" sepanjang hidupnya serupa Ahasveros.

Catatan Tentang Puisi

Dalam puisi di atas, terdapat nama dua tokoh yang asing di telinga orang Indonesia kebanyakan, yaitu Ahasveros dan Eros.

  • Ahasveros atau Ahasuerus bisa merujuk ke berbagai nama tokoh. Namun demikian, untuk puisi ini sepertinya nama Ahasveros merujuk pada tokoh legenda Yahudi pengembara (Wandering Jews) yang dikutuk untuk selalu mengembara sepanjang hidupnya akibat mengejek Isa (Yesus).
  •  Eros adalah nama Dewa Cinta dalam mitologi Yunani.

Post a Comment

Arsip